TÜV Rheinland Blog - Insights from Asia and Africa

Deteksi Dini Penyakit Kronis melalui Medical Check-Up

Posted by TUV Rheinland on Sep 2, 2021 10:00:00 AM
TUV Rheinland

Early Detection of Chronic Diseases via Medical Check-ups: Double Benefit

Seiring perkembangan jaman dan perubahan gaya hidup manusia, penyakit kronis menjadi tantangan yang semakin signifikan dalam bidang kesehatan. Tiga penyebab kematian terbesar di Indonesia pada tahun 2019 adalah stroke, penyakit jantung koroner, dan diabetes dengan peningkatan angka kematian 25-50% dibandingkan dengan 10 tahun yang lalu. Hal ini tidak terlepas dari lima faktor risiko utama yang berhubungan dengan kematian dan kecacatan di Indonesia, yaitu hipertensi, merokok, asupan nutrisi yang tidak seimbang, gula darah tinggi, dan indeks massa tubuh berlebih.

Fenomena ini tentunya perlu menjadi perhatian juga dalam upaya kesehatan kerja. Dalam satu sisi, penyakit kronis cenderung menyerang populasi tenaga kerja berusia relatif tua yang umumnya merupakan aset berharga bagi perusahaan dari segi kemampuan dan pengalaman. Pada sisi lain, penyakit kronis semakin banyak menimbulkan kesakitan dan kematian pada usia muda sehingga mengancam regenerasi tenaga kerja yang berkesinambungan. Tanpa manajemen yang baik, situasi ini dapat mengancam keberlangsungan perusahaan dalam jangka panjang.

Kunci utama dalam tatalaksana penyakit kronis adalah deteksi dini. Deteksi dini pada penyakit kronis dapat mencegah komplikasi dan berpotensi mengobati kondisi yang masih reversible. Selain itu, biaya pengobatan dan rehabilitasi akan jauh lebih terjangkau. Dari perspektif perusahaan, tatalaksana lebih awal membantu tenaga kerja tetap produktif untuk waktu yang lebih lama, performa kerja maksimal, dan menurunkan waktu kerja yang hilang akibat sakit.

Karena itu, pemeriksaan kesehatan rutin menjadi sangat penting dalam menjamin kesehatan tenaga kerja. Fokus pemeriksaan kesehatan bukan hanya untuk mendeteksi penyakit spesifik akibat hazard di tempat kerja, tetapi juga untuk melakukan deteksi dini penyakit kronis dan meningkatkan status kesehatan dan wellbeing secara umum. Tidak kalah penting adalah tindak lanjut hasil pemeriksaan dan pemantauan status kesehatan secara rutin. Dengan demikian, tingkat produktivitas tenaga kerja serta keberlangsungan perusahaan akan terjaga maksimal.

Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut mengenai Medical Check-Up bersama TÜV Rheinland: Hendra.Hendra@tuv.com  

 


Early Detection of Chronic Diseases via Medical Check-Up

The development of habits within the daily lives of humans have made chronic diseases into a larger challenge for the medical world. In Indonesia, the top-three death-causing diseases in 2019 for example, are stroke, coronary disease, and diabetes with an increase of 25-50% death rate compared to 10 years ago. This increase may be related to the five main risk factors for death and disability in Indonesia namely hypertension, smoking, unbalanced nutritional intake, high blood sugar, and excess body mass index.

This phenomenon needs to also be a concern in occupational health efforts. On one hand, chronic diseases tend to attack the relatively old working population, which is generally a valuable asset for a company in terms of ability and experience. On the other hand, chronic diseases are increasingly causing morbidity and mortality at a young age, thus threatening the sustainable regeneration of a workforce. Without good management, this situation can threaten the long term sustainability of a company.

The main key in the management of chronic disease is early detection. Early detection of chronic disease can prevent complications and potentially treat conditions that are still reversible. In addition, the cost of treatment and rehabilitation will be much more affordable. From the company's perspective, early management helps the workforce stay productive for a longer time, maximizes work performance, and reduces lost time due to illness.

Therefore, routine medical check-ups are very important in ensuring the health of a workforce. The focus of a medical check-up is not only to detect specific diseases due to hazards in the workplace, but also to carry out early detection of chronic diseases and improve health status and wellbeing in general. No less important is the follow-up of the results of examinations and monitoring of health status on a regular basis. Thus, the level of labor productivity and the sustainability of a company will be maximally maintained.

Contact us for more information about Medical Checkup with TÜV Rheinland: Hendra.Hendra@tuv.com

 

Source: Institute for Health Metrics and Evaluation (IHME). Country Profile: Indonesia. Accessed on 2021 Aug 26. Seattle, USA: IHME, University of Washington, 2020. Available from: http://www.healthdata.org/indonesia